banner 728x90

Personel Polres Banjar Kembali Belajar Menghafal Al Quran

Keterangan Foto: Kapolres Banjar, AKBP Bayu Catur Prabowo saat memberikan pecerahan belajar menghafal Al Quran kepada anggotanya di Masjid At Taubah di Mako Polres Banjar, Rabu (29/3/2023).
banner 120x600
banner 468x60

Keterangan Foto: Kapolres Banjar, AKBP Bayu Catur Prabowo saat memberikan pecerahan belajar menghafal Al Quran kepada anggotanya di Masjid At Taubah di Mako Polres Banjar, Rabu (29/3/2023).

KLIK PRIANGAN – Memasuki Bulan Ramdan 1444 H, Pejabat Utama, Perwira dan Personel Polres Banjar diharuskan kembali belajar mengaji dan menghafal Al-Qur’an di Masjid At-Taubah Polres Banjar, Rabu (29/03/2023)

Acara belajar dan menghafal Al Quran yang dihadiri Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo ini, dipimpin langsung Kabag Ops Polres Banjar Kompol Saeful Bahri.

Saat itu, hadirin disuruh menghafal Al-Qur’an, Surat Al-Qariah secara bergantian.  Setelah personel membacakan berulang kali, kemudian  diharuskan menghafalkannya.

Menurut Kapolres Banjar, tidak setiap orang diberikan kesempatan untuk belajar membaca dan menghafal Al-Qur’an. Untuk itu, saatnya manfaatkan kegiatan ini untuk meraih berkah dan pahala dari Allah SWT.

” Tidak ada kata lambat untuk belajar membaca Al-Qur’an. Walaupun terbata-bata, tak apa-apa. Ini jalan terbaik yang diberikan Allah SWT kepada kita untuk belajar ,” ucapnya.

Lebih lanjut Kapolres Banjar berharap, semoga lambatnya belajar ini, menjadi tanda Kasih sayang Allah SWT untuk Kita terus belajar dan menghafal Al Quran.

” Janji Allah SWT, setiap orang yang belajar membaca Al-Qur’an terbata-bata itu akan diberikan pahala 2 kali lipat dari yang sudah lancar membaca ,” ucap Kapolres Banjar.

Selain itu, Kapolres Banjar saat tausyiah, menyampaikan 4 hal yang dapat mengantar ke surga. Diantaranya itu, melalui jabatannya, hartanya, ilmunya, dan tenaganya.

” Semoga Kita istiqomah untuk melaksanakan belajar membaca dan menghafal al-quran. Karena Al-Quran merupakan pendoman hidup kita ,” ucap Kapolres Banjar. (P-5)***