banner 728x90

5 Tempat Wisata Alam di Tasikmalaya Cocok untuk Healing dari Bukit Kacapi Hingga Pantai Karang Tawulan

Bukit Panyangrayan. Kampung Pramuka Sadukir, Kec. Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat/Instagram @dav22juli
banner 120x600
banner 468x60

KLIK PRIANGAN – Jika Anda yang sedang mencari tempat wisata alam di daerah Jawa Barat yang pastinya cocok untuk bersantai dengan nuansa yang berbeda, Tasikmalaya adalah tempat yang tepat. Ini dia 5 tempat wisata alam di Tasikmalaya cocok untuk healing dan bersantai bersama keluarga ataupun pasangan.

Tasikmalaya punya banyak objek wisata mulai dari yang menghadirkan panorama keindahan alam hingga bukit yang menghadirkan udara segar. Untuk lebih lanjutnya, berikut 5 tempat wisata alam di Tasikmalaya yang wajib Anda kunjungi.

1. Bukit Kacapi

Bukit Kacapi merupakan tempat wisata alam yang menampilkan nuansa pemandangan yang hijau nan asri. Udaranya yang sejuk dan tenang menciptakan atmosfer yang cocok untuk kegiatan healing dan melepas penat dari hituk-pikuk keseharian.

Selain keindahan alamnya, Bukit Kacapi juga dikenal dengan salah satu objek wisata populer, yaitu kolam renang yang terletak di ketinggian dan dikelilingi oleh perbukitan. Tidak perlu khawatir dengan tentang biaya, karena untuk menikmati pesona alam Bukit Kacapi, Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 7000 per orang.

Bukit Kacapi ini berlokasi di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Akses jalan yang baik memudahkan para wisatawan untuk sampai ke destinasi ini.

2. Pasir Kirisik

Wisata alam Pasir Kirisik meskipun bernama ‘Pasir’, tempat ini bukanlah pantai ataupun gurun. Tempat wisata satu ini justru berada di daratan tinggi.

Tempat wisata yang satu ini juga menampilkan keindahan alam berupa perbukitan dipenuhi dengan pepohonan hijau ditambah spot foto yang indah. Serta ada beberapa wahana permainan yang dapat dinikmati wisatawan baik itu dengan keluarga, pasangan ataupun si buah hati.

Wisata alam Pasir Kirisik ini pun menyediakan area glamping yang nyaman untuk yang datang bersama keluarga. Harga tiket untuk bisa masuk ke wisata alam Pasir Kirisik ini cukup terjangkau dengan isi kantong, tiket masuk Weekday Rp 15.000 dan tiket masuk Weekend Rp 20.000.

Adapun beberapa spot foto yang memiliki tiket masuknya sendiri namun wisatawan juga dapat membayar tiket terusan untuk dapat menikmati semua wahana tanpa harus membayar lagi. Lokasinya berada di Desa Guranteng, Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

3. Bukit Panyangrayan

Bukit Panyangrayan merupakan salah satu tempat wisata alam yang sedang populer di Tasikmalaya, Jawa Barat. Bukit Panyangrayan ini terletak di Kampung Pramuka Sadaukir, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya.

Tempat wisata alam satu ini memiliki keindahan alam yang memukau, dengan hamparan perbukitan yang hijau dan mempesona. Jika nantinya Anda berkunjung ke puncak Bukit Panyangrayan ini, pastinya akan memperlihatkan pemandangan luas muali dari perbukitan, lembah, hingga akan terlihat suasana Kota Tasikmalaya.

Selain pemandangan alam yang indah, Bukit Panyangrayan juga memiliki berbagai aktivitas yang dapat dilakukan oleh wisatawan seperti berfoto, mendaki, dan untuk hanya sekedar berpiknik.

Untuk harga tiket masuk kawasan Bukit Panyangrayan dikisaran Rp 5000 per orang, dan jam operasional mulai pada pukul 06.00- 17.00 WIB.

4. Curug Dengdeng

Tempat wisata alam di Tasikmalaya ada juga yang memiliki keindahan yang luar biasa yakni Curug Dengdeng. Tempat wisata satu ini wajib Anda kunjungi yang dimana wisata alam Curug Dengdeng ini banyak yang menyebutkan sebagai Niagaranya Jawa Barat.

Untuk lokasinya Curug Dengdeng ini berada di Cikatomas, Tawang, Kec. Pancatengah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Akses jalan menuju curug satu ini sangat mudah untuk dijangkau. Selain Mudah dijangkau, ada juga beberapa mitos jika mengunjungi area Curug Dengdeng ini Anda bisa enteng jodoh.

5. Pantai Karang Tawulan

Wisata alam di Tasikmalaya ini menyajikan pemandangan yang berbeda dari apntai pada umumnya. Jika berkunjung ke Pantai Karang Tawulan ini Anda akan mendapatkan pemandangan tebing-tebing terjal dengan keindahan tersendiri.

Menampilkan tebing-tebing terjal dan megah ini menjadi daya tarik tersendiri. Untuk lokasinya Pantai Karang Tawulan ini berada di Cimanuk, Kalapagenep, Kec. Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Demikianlah informasi mengenai 5 tempat wisata alam di Tasikmalaya cocok untuk healing dari Bukit Kacapi hingga Pantai Karang Tawulan. Jadi, ayo tunggu apalagi segera kunjungi sekarang.*