banner 728x90

Review Tempat Wisata di Kuningan Curug Bangkong

banner 120x600
banner 468x60

KLIK PRIANGAN – Berikut ini review tempat wisata di Kuningan Curug Bangkong. Curug Bangkong adalah salah satu destinasi wisata alam yang rekomended untuk kamu yang ingin liburan. Kuningan memang menjadi salah satu kunjungan wisata populer di Jawa Barat dengan pesona keindahan alamnya.

Curug Bangkong merupakan air terjun yang indah dengan air jernih, alam hijau dan udara yang segar cocok untuk kamu yang ingin melepas penat. Rasa jenuh dengan suasana perkotaan, bosan lama dirumah saja, maupun penat akan beban pekerjaan.

Wisata Curug Bangkong buka setiap hari mulai dari pukul 08.00-16.00 WIB. Nikmati liburan seru dan menyenangkan di Curug Bangkong bareng keluarga atau teman dekat. Kamu bisa datang saat cuaca sedang cerah dimana momen tersebut menjadi waktu terbaik untuk menikmati pemandangan air terjun dan udara segar.

Destinasi wisata alam Curug Bangkong Kuningan ini bisa kamu nikmati tanpa mengeluarkan mengeluarkan banyak biaya karena harga tiket masuk hanya berkisar Rp5.000 per orang untuk dewasa dan Rp2.000 per orang untuk anak-anak.

Ada biaya tambahan jika kamu ingin mencoba wahana papalidan dengan harga Rp10.000-Rp15.000, dan biaya untuk parkir Rp2.000 dan untuk motor Rp3.000 untuk mobil per unit.

Air terjun ini menyuguhkan keindahan alamnya yang luar biasa menjadi daya tarik utamanya. Dikelilingi oleh perbukitan dan persawahan hijau dengan pepohonan rimbun disekitarnya. Membuat keindahan semakin cantik dan tidak bosan untuk dipandang.

Obyek wisata ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Terdapat gazebo yang disebar disekitar tepi sungai dan kolam buatan. Serta warung-warung yang bisa kamu kunjungi.

Curug Bangkong memiliki ketinggian mencapai kurang lebih 15-20 meter dengan lebar 3 meter. Pada area bawah air terjun terdapat kolam alami dan buatan yang cukup luas. Penamaan Bangkong tersebut berasal dari banyaknya hewan kodok yang sering berbunyi dan bersaut-sautan seperti paduan suara.

Terdapat beberapa fasilitas pendukung wisata yang bisa kamu nikmati ketika berkunjung ke Curug Bangkong. Berikut fasilitas yang tersedia di Curug Bangkong Kuningan yaitu kolam mandi, gazebo, toilet dan kamar mandi, warung, dan tempat parkir.

Untuk berkunjung ke Curug Bangkong, kamu tidak akan merasa kesulitan. Karena lokasinya bisa kamu akses menggunakan mobil dengan rute jalan yang sudah baik. Curug Bangkong ini berlokasi di Kertawirama, Kecamatan. Nusaherang, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat 45563.

Itulah, riview tempat wisata di Kuningan Curug Bangkong yang bisa kamu kunjungi saat liburan bareng keluarga atau teman dekat. Semoga bermanfaat.***

Penulis : Nazla Wardah Yasaminah/SMK MJPS 2 TASIKMALAYA